Skip to main content

Posts

Showing posts from June, 2020

ABDI MALAM

ABDI MALAM      Malam yang sunyi mengingatkan akan kejernihan hati yang tenang. Saat rindu menderu dalam gelapnya malam tuk bersimpuh, dalam angan-angan memohon ampun dalam sebuah ucapan yang indah tuk bercumbu dalam manik-manik sepertiga malam.  Wahai jiwa yang kehausan di tengah panasnya dunia fana, yang berkecamuk laksana deraian badai yang menerpa kapal di tengah lautan. Dari situ kita bisa belajar akan hal kesetiaan  dalam ketetapan " wening kang mili tumetes ati ". Malam yang sunyi, membuat manusia didunia ini menikmati rasa syukur kepada sang pemilik nyawa ini.         Menikmati indahnya mentari di pagi hari, siang, hingga senja bersembunyi di ufuk barat. Tak kadang, kita bisa menikmati pancaran purnama di malam hari. Bisakah kita bersyukur atas apa yang Allah Swt berikan kepada kita???....... Apakah kita bisa membalas apa yang Allah berikan kepada kita??..... walau sebatas ungkapan "terimakasih Ya Allah atas nikmat hari ini" , namun, tak sedikit dari kita ya

PANDEMIK KAFARAT DITENGAH BULAN RAMADHAN

PANDEMIK KAFARAT DITENGAH BULAN RAMADHAN      Pada tahun 2019 ada seorang ibu-ibu datang ke kantor Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Tulungagung. Ibu itu adatang dengan mengucap Assalamu’alaikum, kami pun membalas salam Walaikumsalam. Setelah membalas salam kami mempersilahkan masuk, ibu itu datang bersama anaknya kira-kira umur 4 tahunan kurang lebih, kami mempersilahkan duduk diruang tamu kemudian kami menyodori ibu itu dengan segelas air minum dengan merek aqua. Kemudian ibu itu bertanya mas mau konsultasi apa bisa, kami pun menjawab bisa, sebentar bu. Kami pun bergegas menuju ruang pimpinan, Allhamdulillah diruangan tersebut ada Bapak Bagus selaku wakil ketua tiga bidan pendistribusian dan pendayaagunaan. Kami pun memberitahu bahwa diruang tamu ada tamu ibu-ibu yang ingin berkonsultasi, beliua menjawab ia sebentar. Kami pun keluar dari ruang pimpinan kemudian memberitahu ibu itu untuk menunggu sebentar.       Taklama kemudian belaiau keluar ruangan dan menghampiri ibu te

Bismillahirrahmanirrahim

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم   Bismillahirrahmanirrahim itulah kalimah awal yaang pernah diajarkan guru kami sebelum mengawali pelajaran harus menuliskan kalimah bismillahirrahmanirrahim. Karena dengan kalimah bismillahirrahmanirrahim kami bisa mengawali aktifitas apa saja mulai kami membuka mata dipagi hari sampai kami memejamkan mata tatkala di malam hari. Dari awalan kalimah itulah kami diajarkan supaya kami meniatkan untuk semua aktifitas baik dohiriyah maupun lahiriyah. Guru kami pernah berpesan seperti ini “nak kelak jika guru mu ini sudah meningalkan dunia fana, guru mintatolong kepada kalian semua untuk selalu mengirimkan doa hidiyah alfatihah sehabis sholat maktubah dan jika kalian hanya bisa membaca kalimah bismillahirrahmanirrahim maka cukub kalimah itu kalian baca dengan meniatkan dikirim kearwah guru”.  Saat itu kami tak tau apa maksut yang pernah dipesan oleh guru kami kepada kami, hingga sampai saat ini kami belum bisa menangkap dari maksut perkataan guru kam

GIBAH

GIBAH Seindah luka yang membara Menyala dalam tarian durjana Meniti dalam ayunan nada Berteriak menjilat lautan bara Merintih alunan dosa siapa Bersendawa dengan segudang gibah ria Sayup-sayup alunan angin bercerita Bercerita akan gibah yang menyala Menyala dalam liang dosa

DUHAI MALAM

DUHAI MALAM Malam yang sunyi kan selalu datang Datang di ujung kedinginan yang tak pernah lekang Tak lekang akan rasa keputusasaan dalam kesederhanaan dipenghujung Penghujung malam bercerita rindu dalam tarian riang Rindu tarian cahaya batin ilahi robi dalam hening Hening disaat jiwa-jiwa meronta dikala siang Meronta tuk mencari kedamaian yang hening Hening dalam kesetiaan cahaya ilahi robi tuk mencari ketenangan Ketenangan dalam ketulusan melahirkan cinta akan sebuah keikhlasan Keikhlasan akan berjalan dalam urat nadi dunia malam ketenangan Tenang dalam dzikir malam yang mengingatkan  Mengingatkan orang yang rela melepas apa yang ia dapat akan Selamat malam duhai jiwa  jiwa indah dalam ukiran

ZOOMINAR ZAKAT

ZOOMINAR ZAKAT Angin segar telah berhembus di permuaan ibu pertiwi Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dimana bangsa ini telah memasuki era kenormalan baru atau yang kita sebut dengan   new normal dalam menghadapi malalah Covid-19. New normal adalah   aktivitas di luar rumah yang akan kembali diperbolehkan oleh pemeritah namun dengan penerapan protokol kesehatan. Mengingat masa pandemik Covid-19 ini menjadi momok yang sangat menakutkan dan menjadi isu global yang membuat repot semua negara-negara di dunia. Hampir semua negara terkonsentrasi untuk menangani wabah ini. Banyaknya korban yang berjatuhan membuat semua negara menetapkan status darurat covid-19. Saat pandemik Covid-19 yang menjadi kesiagaan inten saat itu, maka presiden Joko Widodo memberikan beberapa kebijakan melalui menteri-menterinya, mulai dari meliburkan sekolah, perguruan tinggi (pembelajaran daring), WFH ( work from home ) bagi ASN/karyawan perkantoran, dan menghimbau masyarakat untuk menjaga kesehatan denga

YUK KE BAZNAS TULUNGAGUNG TUNAIKAN ZAKAT FITRAH/MAL

Tidak terasa bulan demi bulan sudah kita lalui, jarum jam pun terus berputar tanpa berbisik, hari demi hari mengantar kita kepada bulan keagungan Allah Swt, dialah bulan Ramadhan. Bulan ramadhan adalah tamu terhormat yang datang dengan membawa sejuta harapan akan sebuah peluang dan kesempatan emas tuk menjalankan amal kebaikan. Salah satu amal ibadah yang wajib dikeluarkan tatkala bulan ramadhan adalah Zakat Fitrah/Mal . Kenapa harus Zakat ?... Karena mengeluarkan zakat termasuk salah satu rukun Islam yang ke tiga. Selain itu Zakat fitrah/mal diwajibkan dan diberlakukan kepada seluruh kaum Muslimin dan Muslimat yang mampu serta memenuhi syarat. Bulan ramadhan mengajarkan tentang karunia kekayaan akan kenikmatan yang Allah Swt berikan kepada hamba-hambanya. Nabi Muhammad Saw mengajarkan kepada umat Islam untuk tidak hanya menerima saja tetapi mereka juga harus bisa memberi dan tidak hanya memperolehnya saja tapi wajib membagikannya kepada mereka yang tergolong fakir dan miskin.